Jelaskan teori arab tentang masuknya agama islam ke indonesia
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban bintarifr
Teori Arab tentang masuknya agama Islam ke Indonesia adalah masuknya Islam ke Indonesia karena dibawa langsung oleh musafir Arab yang datang ke Indonesia.
Pembahasan
Ada beberapa teori tentang proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia. Teori-teori yang dipercaya dapat menjelaskan proses masuk dan berkembangnya Islam di Indonesia antara lain:
- Teori Gujarat
- Teori Persia
- Teori Arab/Mekah
- Teori Cina
- Teori Maritim
Salah satu teori yang dipercaya sesuai dengan sejarah masuk dan perkembangan agama Islam di Indonesia adalah Teori Arab atau Mekah. Menurut teori ini, Islam masuk dan berkembang di Indonesia karena dibawa oleh para musafir Arab yang memiliki motivasi dan keinginan yang besar untuk menyebarkan Islam ke seluruh dunia yang terjadi pada abad ke-7.
Teori ini mendapatkan dukungan paling banyak dari beberapa tokoh, antara lain: Van Leur, Anthony H. Johns, T.W Arnold, dan Buya Hamka. Hal ini diperkuat dengan adanya bukti-bukti peninggalan antara lain:
- Perkampungan Islam di pantai timur Sumatera pada abad ke-7 yang memiliki kemiripan dengan Kekhalifan Umayyah.
- Kerajaan Samudera Pasai yang menganut mazhab yang paling banyak dikenal dan dianut oleh umat Islam di Arab dan Mesir, yairu mazhab Syafi'i.
- Gelar Al Malik yang digunakan oleh raja-raja Samudera Pasai merupakan gelar yang umumnya digunakan di Mesir.
Semoga dapat membantu. Selamat belajar!
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang Teori Masuknya Islam di Indonesia https://brainly.co.id/tugas/15885009
------------------------------
Detil Jawaban
Kelas : X SMA
Mapel : Sejarah
Bab : Zaman Kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia
Kode kategori : 10.3.5
Kata kunci : teori masuknya Islam di Indonesia