Matematika

Pertanyaan

1. jika sebuah bangun persegi dipotong menurut kedua diagonalnya maka bangun apakah yang terbentuk?
2. Berapakah banyaknya simetri lipat pada bangun lipat pada bangun layang layang?
3. Tulislah sifat sifat yang dimiliki persegi ..
4. anto mempunyai 2 buah penggaris siku siku yang sama ukurannya. jika kedua sisi miring penggaris dihimpitkan, bangun apa yang akan terbentuk?
5. ada berapa simetri lipat dan simetri putar yang dimiliki oleh layang layang ?

1 Jawaban

  • 1. Bangun yang terbentuk adalah segitiga siku-siku atau segitiga sama kaki.

    2. Banyaknya simetri lipat pada bangun layang-layang adalah 1.

    3. Sifat-sifat yang dimiliki persegi:

    • memiliki 4 sisi sama panjang
    • memiliki 4 sudut sama besar, yaitu 90°
    • memiliki dua diagonal sama panjang
    • terbentuk sudut 90° pada dua diagonal yang saling berpotongan
    • memiliki 4 simetri putar
    • memiliki 4 simetri lipat

    4. Jika dua sisi miring penggaris siku diimpitkan, maka akan terbentuk bangun persegi.

    5. Layang-layang memiliki 1 simetri lipat dan 0 simetri putar.

    Simak penjelasan berikut.

    Pembahasan

    Bangun datar adalah bidang datar dua dimensi yang dibatasi oleh garis-garis lurus atau lengkung. Bangun datar dapat berbentuk persegi, persegi panjang, segitiga, belah ketupat, layang-layang, jajar genjang, trapesium, lingkaran, dll.

    Sifat-sifat bangun datar berkaitan dengan sisi, sudut, diagonal, simetri lipat, dan simetri putar.

    Pembahasan tiap soal

    1. Perhatikan gambar di attachment!

    • Jika bangun persegi dipotong menurut kedua diagonalnya, maka bangun yang terbentuk adalah 4 segitiga siku-siku atau segitiga sama kaki.
    • Pada titik potong, kedua diagonal membelah persegi tepat 4 bagian dengan sudut yang sama. 360° : 4 bagian = 90°. Oelh karena itu, bangun yang terbentuk disebut segitiga siku-siku.
    • Kaki segitiga yang terbentuk dari bagian sisi persegi juga memiliki besar sudut yang sama, yaitu 45°. Sudut siku dibelah menjadi dua bagian, 90° : 2 = 45°. Oleh karena itu, segitiga ini juga dapat disebut segitiga sama kaki.

    2. Perhatikan gambar di attachment!

    Banyak simetri lipat pada bangun layang-layang hanya terdapat 1 buah.

    3. Perhatikan gambar di attachment untuk nomor 1!

    4. Perhatikan gambar di attachment!

    Tampak bahwa dua segitiga siku yang sama ukurannya, jika sisi miringnya diimpitkan, maka akan terbentuk bangun persegi.

    5. Perhatikan kembali gambar di attachment untuk nomor 2.

    Layang-layang tidak memiliki simetri putar karena hanya dapat diputar satu lingkaran penuh untuk memenuhi tempatnya.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Ciri-ciri beberapa bangun datar: https://brainly.co.id/tugas/18923441
    2. Trapesium yang memiliki satu pasang sisi miring yang sama panjang: brainly.co.id/tugas/18923441
    3. Definisi lainnya tentang bangun datar: brainly.co.id/tugas/21807409

    Detail jawaban

    Kelas: 4

    Mapel: Matematika

    Bab: Bangun Ruang dan Bangun Datar

    Kode: 4.2.8

    #AyoBelajar

    Gambar lampiran jawaban OneeRa

Pertanyaan Lainnya